Laman

Minggu, 24 Oktober 2010

HARI MINGGU 24 OKTOBER TES PEGAWAI NEGRI PESERTA MEMBLUDAK

Berita Kerinci 164.000 Mendaftar Sekretaris Panitia Pusat Kementerian Hukum dan HAM, Hasbullah Fudail, mengaku kaget ketika jumlah peserta yang mengikuti tes CPNS membeludak. Pasalnya, 7.000 peserta yang terseleksi dari 164.000 orang yang mendaftar merupakan sebuah prestasi yang sebelumnya tidak pernah dicapai oleh Kementerian Hukum dan HAM (Kemhuk dan HAM). "Tahun lalu pesertanya 4.000 orang. Tahun ini kami ada reformasi. Jadi ini di luar skenario para peserta membeludak," ungkap Hasbullah Fudail di Stadion Lebak Bulus, tempat penyelenggaraan ujian CPNS Kemhuk dan HAM di Jakarta Selatan, Minggu (24/10/2010). Dalam proses pendaftaran yang telah menggunakan internet ini, panitia sempat kebingungan karena server yang digunakan sempat mengalami gangguan. "Itu yang salah dari pihak Telkom. Kami telah meminta untuk mengunakan 100 MB, tapi yang dikasih cuma 10 MB," ucap Hasbullah. Namun, Hasbullah mengatakan bahwa pihak Telkom telah meminta maaf atas kejadian tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar