Laman

Sabtu, 19 Februari 2011

ANGGARAN MEMBENGKAK PEMILUKADA SUNGAI PENUH PUTRAN KE DUA TERANCAM BATAL

BERITA KERINCI













Rencana pemilihan umum walikota dan wakil walikota Sungai Penuh untuk putaran kedua yang dirancang KPU Kota Sungaipenuh bakal digelar 17 Maret 2011. Meski jadwal tahapan dan program Pemilukada Kota Sungaipenuh sudah ditetapkan KPU Kota Sungaipenuh, namun belum ada kepastian anggaran dari Walikota Sungaipenuh Akmal Thaib.

Ketua KPU Kota Sungai Penuh Raisul Jamil Jahidin mengatakan, hingga kini belum ada surat dari Walikota Sungaipenuh yang menegaskan kesiapan anggaran Pilwako Sungai Penuh dari Pemot Sungaipenuh.

KPU Kota Sungai Penuh selaku penyelenggara Pemilukada Kota Sungaipenuh putaran kedua sudah dua kali menyurati Walikota Sungaipenuh berkaitan dengan ketersidaan dan keasptian anggaran yakni pada awal pertengahan Januari 2011 dan 16 Pebruari 2011. Di satu sisi, anggaran yang diajukan sebelumnya oleh KPU Kabupaten Kerinci pada tahun 2010 untuk Pemilukada putaran kedua sebesar Rp 1,4 milyar direvisi karena poin-poin yang belum tercantum dalam anggaran tersebut menjadi Rp 2,4 miliar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar