Laman

Sabtu, 19 Februari 2011

CALON WALIKOTA JAMBI 2013 SUDAH GENCAR SOSIALISASI

BERITA KERINCI














Sejumlah figur yang berminat maju di ajang Pemilu Kada Kota Jambi 2013, gencar melakukan sosialisasi ke tengah masyarakat. Nama-nama bakal calon Walikota Jambi untuk menggantikan Bambang Priyanto pun ramai dibicarakan masyarakat Kota Jambi terutama kalangan elit politik Jambi. Mereka yang disebut-sebut bakal maju yaitu Bambang Priyanto (Walikota Jambi), Sum Indra (Wakil Walikota Jambi), Effendi Hatta (Ketua DPRD Provinsi Jambi), Zainal Abidin (Ketua DPRD Kota Jambi), Maesita Arifien (Wakil Ketua DPRD Kota Jambi), SY Fasha (Ketua AMPG Provinsi Jambi), Sutan Adil (Ketua HKTI Provinsi Jambi), Kemas Alfarizi (anggota DPRD Kota Jambi dari PBR), dan Henri Masyhur (Ketua DPW PKS Provinsi Jambi).

Dari nama-nama tersebut sudah gencar melakukan sosialisasi di tengah masyarakat Kota Jambi melalui aktivitas sosial kemasyarakat. Selain itu, kegiatan sosialisasi juga dilakukan dengan cara memasang baliho, bill board, spanduk dan media lainnya yang beirisi gambar figur tersebut.

Sebut saja Sy Fasha memang billboard di Jalan Pattimura, spanduk ucapan selamat tahun baru di sejumlah lokais strategis di Kota Jambi. Demikian pula dengan SUm Indra memasang spanduk dan baliho di sejumlah ruas jalan dan lorong-lorong di Kota Jambi yang beirisi pesan untuk menjaga kebersihan, menjaga kesehatan, menjauhi narkoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar