Laman

Kamis, 22 April 2010

AMI TEMUI MURASMAN DAN HASVIA

Ditulis oleh Siti Masnidar, Kota Jambi Selasa, 06 April 2010 11:10 Soal Dukungan ke Ami Taher JAMBI - Petinggi Partai Golkar gerah juga mengetahui Murasman terus dipepet dan didekati oleh Ami Taher, Calon Wakil Gubernur (Cawagub) asal Kerinci yang berpasangan dengan Zulfikar Achmad (ZA). Apalagi, berita terakhir menyebutkan, Ketua DPD II Golkar Kerinci yang juga menjabat sebagai Bupati Kerinci itu sudah memberikan dukungan secara pribadi kepada Ami. BH Tampubolom, Koordinator SC Rapimda Partai Golkar mengatakan, pihaknya akan meminta klarifikasi dari Murasman soal rumor yang menyatakan dia telah memberikan dukungan kepada Ami. Menurut Tampubolon, partai golkar sangat solid untuk memenangkan HBA-FAhrori. “Kami belum dapat info, tapi kalau ada, kita akan minta klarifikasinya Murasman,” katanya. Seperti diberitakan, Ami Taher terus menggalang dukungan di kantong suaranya, Kabupaten Kerinci dan Kota Sungaipenuh. Untuk mendapatkan dukungan yang maksimal, selama dua hari lawatannya di Kerinci, 1–2 April lalu, Ami langsung menemui Bupati Kerinci Murasman dan Wali Kota Sungaipenuh Hasvia. Selain kedua pucuk pimpinan pemerintahan tersebut, cawagub yang berpasangan dengan Zulfikar Achmad (ZA) ini juga sowan (bertandang) ke Wakil Bupati Kerinci M Rahman dan sejumlah tokoh penting di daerah paling barat Provinsi Jambi tersebut. Ami mengaku telah mendapatkan dukungan dari Murasman secara pribadi. ‘’Murasman pribadi sebagai orang tua kita di Kerinci telah merespon majunya saya sebagai calon Wakil Gubernur Jambi, Dukungannya itu diluar kapasitasnya sebagai Ketua Golkar dan Bupati Kerinci yang tentunya harus netral,’’ katanya. Ami mengaku sangat memaklumi posisi Murasman sebagai Ketua Golkar dan Bupati Kerinci yang tentunya tidak bisa memberikan dukungan secara institusi. Sebagai pejabat pemerintahan, Murasman harus netral. Sementara, sebagai Ketua Golkar dia harus mengikuti perintah partainya, Tidak hanya Murasman, Wakil Bupati Kerinci M Rahman juga memberikan respon positif atas majunya putera Kerinci di Pilgub. ‘’Pak Ramhan juga memberika respon positif, begitu juga dengan walikota Sungaipenuh Hasvia,’’ kata Ami. Rapimda Bahas Strategi Pemenangan HBA-Fahrori Sementara itu, Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Partai Golkar Provinsi Jambi yang digelar 7- 8 April mendatang akan membahas secara langsung strategi pemenangan Hasan Basri Agus (HBA-Fahrori Umar). “HBA merupakan kader murni kita. Sehingga mesin politik harus bergerak semuanya. Kita akan membahas langkah strategis yang dilakukan untuk memenangkan calon kita,” kata Tampubolon dalam jumpa pers di Kantor DPD I Golkar Provinsi Jambi, kemarin. Selain membahas agenda pilgub, dalam rapimda itu juga akan dibahas konsolidasi kedalam, dan masalah kaderisasi. ‘’Makanya, dalam rapimda nanti akan ada evaluasi pengurus. Hal ini biasa saja. Jika ada bidang yang tak bekerja, tentu harus dievaluasi,” jelasnya. Soal nama Mardinal dan Yos Sumarsono yang disebut-sebut akan direshuffel, Tampubolon mengatakan itu belum ada dibicarakan. “Kita hanya pelaksana. Itu wewenang Ketua,” katanya. Soal kaderisasi, juga menjadi pekerjaan rumah partai Golkar. Karena ada target untuk mendapatkan kader sebanyak 168.250 orang untuk memenangkan Golkar dalam Pileg 2014 mendatang. Termasuk bagaimana memenangkan pemilihan bupati di enam daerah, yakni di Tanjabtim, Tanjabbar, Batanghari, Tebo, Bungo dan Sungaipenuh. Ketua Panitia Rapimda SY Pasha, mengatakan, rapimda akan dihadiri sejumlah pengurus DPP. Acara ini merupakan momen penting partai karena akan menghasilkan rekomendasi penting, baik kinerja dan program ke depan.(*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar